Laman

Selasa, 02 Agustus 2011

Bermain Trik Sulap Menggunakan Bahan Kimia

1. Es untuk Menyalakan Lilin
Deskripsi:
Di atas meja ditaruh lilin tiga batang. Kemudian ambilah potongan es dan ditempelkan pada sumbu lilin tersebut. Sekarang nyalakan lilin tersebut karena sentuhan es ini.
Triknya:
Untuk memainkan trik ini diperlukan logam Sodium (Natrium) yang kecil dan diletakan dalam sumbu lilin tersebut. Logam ini kalau terkena air es akan menyala dengan mengeluarkan suara yang berdesis-desis. Memasukkan logam ke dalam sumbu lilin harus dikerjakan sebelum permainan dimulai dengan maksud agar tidak terlihat oleh para penonton.

2. Rokok yang dinyalakan dengan Air
Deskripsi:
Kamu mengeluarkan rokok dari saku. Kemudian mengambil sebatang dan pada waktu akan menyalakan rokok anda berkata: " wah.....korek apinya ketinggalan neh". Ketika orang disebelah mau meminjamkan korek api, Anda berkata bahwa anda punya cara untuk menyalakan rokok tanpa menggunakan api melainkan menggunakan air. Ketika orang-orang mulai heran dan penasaran, saatnya menjalankan trik anda. Dengan menggunakan alat penetes obat mata. Anda mengambil air yang ada di dekat anda. Kemudian meneteskannya beberapa tetes ke ujung rokok tadi dan selang beberapa saat, menyalalah rokok tersebut. Saat orang kagum dan heran, itulah saatnya anda pergi ke tempat yang tidak ada orangnya untuk membuang rokoknya, karena bagaimana pun rokok itu bahaya bagi kesehatan. ingat jangan menghisap rokoknya ya......!!!
Triknya:
Sebelumnya telah disiapkan rokok yang akan dinyalakan. Tembakau yang ada pada ujung rokok diambil sedikit dan diganti dengan 9 butir potassium (kalium) permanganate (KMnO4). Kertas ujung rokok dilipat agar KMnO4 nya tidak tumpah. Sedangkan air yang ada di gunakan adalah glycerine (disiapkan didekat diri anda). Glycerine ini kelihatannya seperti air. Pada waktu glycerin itu diteteskan pada ujung rokok dan bercampur dengan KMnO4, akan menimbulkan reaksi sehingga rokok tersebut bisa menyala.

3. Kertas yang Bisa dibakar dengan Tangan
Deskripsi:
Anda memperlihatkan kertas kepada para penonton. Kertas tersebut dibentuk menyerupai bola. Bola kertas ini diletakkan diatas meja dan dimasukkan ke dalam asbak. Setelah itu tangan anda berputar-putar di atas bola kertas tersebut dan memerintahkan untuk menyala, katakan : "ayo menyala"! maka menyalalah bola kertas tersebut.
Triknya:
Dalam permainan ini kertas yang digunakan bukanlah kertas biasa. Sebelumnya kertas dibasahi terlebih dahulu dengan gasoline dan di dalamnya dimasukkan sepotong logam Sodium (Natrium) murni. Kertas inilah yang dibentuk menjadi bola. Alat penetes obat mata diletakan di antara telapak tangan dan jempol (agar tidak terlihat oleh orang). Alat penetes ini sebelumnya diisi dulu dengan air. Sewaktu beraksi menggerakkan kedua tangan di atas bola tersebut, teteskanlah airnya pada bola kertas tadi. Hal ini mengakibatkan bola kertas tersebut secara mendadak menyala.
Warning:
Berhati-hatilah selama bermain menggunakan bahan Kimia, Jangan sampai melukai diri anda dan orang lain sekitar. Banyak-banyaklah berlatih, dan pelajari mana bahan kimia yang berbahaya dan mana yang aman.

1 komentar:

  1. AGENS128 Adalah Situs Judi Online Taruhan Sepak Bola, Casino, Sabung Ayam, Tangkas, Togel & Poker Terpopuler di Indonesia
    Pasang Taruhan Online Melalui Agen Judi Terpercaya Indonesia Agens128, Proses Cepat, Banyak Bonus, Online 24 Jam dan Pasti Bayar!
    Sabung ayam
    sbobet online
    casino online
    tembak ikan
    daftar bisa langsung ke:
    LINE : agens1288
    WhatsApp : 085222555128

    BalasHapus